Tips Liburan Hemat Budget Cocok Untuk Kamu Yang Mahasiswa
2 min read
Kamu mahasiswa yang pengen liburan tapi budget kamu terbatas? Kamu bisa ikutin tips ini, agar liburan kamu menyenangkan tanpa budget yang menyedihkan.
- Tentukan Tujuan Liburanmu
Hal yang utama ketika kamu mau liburan adalah menentukan kemana kamu akan pergi. Pilihlah tempat liburan yang sesuai dengan budgetmu. Contohnya Yogyakarta, kota dengan banyak destinasi wisata tapi biaya hidup disana murah.
2. Cari Tiket Promo
Ketika liburan, pengeluaran terbesar adalah transportasi. Untuk menghindari pengeluaran yang berlebih, kamu bisa mencari tiket promo di aplikasi perjalanan. Bagi kamu yang merencanakan liburan ke luar kota, kamu harus memesan tiket jauh-jauh hari. Hal ini bisa jadi salah satu cara memanajemen keuangan kamu saat liburan.
3. Pergi Saat Bukan Musim Liburan
Saat musim liburan seperti liburan sekolah, Idul Fitri, Natal, ataupun tahun baru, harga-harga cenderung mahal. Hal ini dikarenakan pada momen seperti itu ramai didatangi oleh turis -turis yang mengakibatkan harga-harga naik seperti harga tiket transportasi, tiket hotel, makan, begitupun harga masuk objek wisata. Nah, karena itu usahakan untuk berlibur di waktu yang bukan untuk liburan.
4. Cari Penginapan Yang Low Budget
Selain transportasi, biaya terbesar yang kamu keluarkan selama liburan adalah tempat menginap. Untuk menekan pengeluaran, kamu bisa menginao ditempat sederhana seperti hostel atau homestay. Menginap di homestay ataupun hostel biaya sewanya jauh lebih murah dibandingkan hotel atau resort. Dan kalau bisa carilah tempat penginapan yang dekat dengan destinasi wisata untuk mengurangi budget transportasi.
5. Menabung Sejak Dini
Ketika kamu sudah tahu tujuan liburanmu, yang harus kamu lakukan adalah menyisihkan sebagian uang bulananmu dan kurangi pengeluaran yang dirasa tidak penting. Hal ini penting karena pastinya kamu tidak ingin kekurangan budget saat liburan kan?